Noda minyak menjadi salah satu yang cukup mengganggu jika terkena pada pakaian. Minyak bisa berasal dari makanan ketika sedang memasak atau makan. Cara menghilangkan noda minyak di pakaian bisa dengan beberapa bahan seperti baking soda dan kapur tulis. Selain itu sabun cuci cair juga bisa berguna untuk mengatasi noda minyak tersebut. Bagaimana caranya? Simak penjelasan berikut.
Bahan untuk Menghilangkan Noda Minyak di Pakaian
Pakaian yang bersih dan rapi bisa meningkatkan penampilan seseorang. Sementara itu pakaian yang bernoda tentunya juga akan mengganggu orang yang melihatnya. Saat pakaian terkena noda maka ada baiknya segera untuk mengatasinya. Salah satu noda yang cukup sering mengenai pakaian yaitu minyak. Noda minyak umumnya karena makanan yang mengandung minyak. Orang yang beraktivitas dengan minyak juga berisiko terkena noda pada pakaiannya.
Jika pakaian sudah terkena noda minyak maka bisa segera membersihkannya. Berikut beberapa bahan yang bisa untuk menghilangkan noda minyak di pakaian.
Baking Soda
Bahan untuk membuat kue yaitu baking soda juga dapat bermanfaat untuk menghilangkan noda pakaian. Baking soda bisa bekerja mengangkat minyak keluar dari kain. Kain yang sulit untuk pencucian langsung seperti jaket berat atau kain furnitur bisa memanfaatkan baking soda.
Cara menghilangkan noda minyak di pakaian dengan baking soda, yaitu dengan menaburkannya di kain. Sebelumnya bisa mengurangi noda tersebut dengan tisu atau kain bersih. Diamkan baking soda selama beberapa jam, setelah itu baru bersihkan dengan menyikatnya. Semprot area tersebut dengan cuka dan air. Bersihkan lagi dengan sikat dan sabun cuci kemudian bilas sampai bersih.
Kapur Tulis
Kapur tulis yang berwarna putih juga bisa bermanfaat untuk mengatasi noda minyak. Sama seperti baking soda, kapur juga bisa mengangkat minyak dari kain pakaian. Cara menggunakannya yaitu dengan menutupi noda dengan goresan kapur tulis. Setelah itu, biarkan selama beberapa menit agar minyak terserap oleh kapur. Setelah itu bilas dengan air bersih.
Sabun Cuci Piring Cair
Sabun cuci piring cair juga bisa untuk menghilangkan minyak pada pakaian. Bahan sabun cuci piring memang diformulasikan untuk mengatasi minyak. Ini juga cukup aman untuk kain pakaian. Cara menggunakannya bisa langsung dengan menuangkan sabun cuci pada noda lalu menyikatnya dengan sikat gigi bersih.
Cara Menghilangkan Noda Minyak di Pakaian
Bahan yang paling mudah didapat untuk menghilangkan noda minyak yaitu sabun cuci piring. Sabun ini biasanya selalu ada di setiap rumah-rumah. Bagaimana cara menggunakannya?
Berikut ini langkah-langkah menghilangkan noda minyak di pakaian dengan sabun cuci piring.
Biarkan Pakaian Tetap Kering
Ketika akan menghilangkan noda minyak, ada baiknya tetap membiarkan kain tersebut kering. Menghilangkan noda minyak dari kain kering lebih mudah karena air dan air tidak bisa bercampur. Ketika kain sudah basah maka air akan menutupi minyak dari kain tersebut sehingga semakin sulit untuk menghilangkannya.
Tempatkan Kertas Karton di Belakang Kain yang Bernoda
Sebelum membersihkan, tempatkan lebih dulu karton di bawah kain yang terkena noda. Ini untuk menghindari noda tersebut melebar ke bagian yang lain. Kertas karton bisa dari bungkus kemasan produk atau kotak paket.
Bersihkan Dulu dengan Kain Kering
Pada bagian yang berminyak, jika masih terlihat jelas maka bersihkan dulu dengan kain kering. Ini untuk membantu minyak berlebih yang ada di kain. Selain dengan kain bersih, bisa juga menggunakan tisu.
Aplikasikan Sabun Cuci Piring pada Noda
Lakukan cara ini secukupnya pada noda di kain. Kucek atau sikat dengan menggunakan sikat gigi bersih. Lakukan berulang sampai noda terlihat menghilang.
Cuci dengan Air Hangat
Langkah terakhir yaitu dengan mencuci atau membilas pakaian tersebut dengan air hangat. Perhatikan apakah kain tersebut memang cocok dengan air hangat. Jika tidak cocok maka bisa menggunakan air biasa. Baju yang berwarna putih dapat dicuci dengan detergen khusus putih.
Itulah cara menghilangkan noda minyak di pakaian menggunakan sabun cuci cair. Mencuci pakaian dengan benar bisa menjaga kebersihan pakaian tersebut. Menjaga agar pakaian tidak terkena noda juga bisa mempermudah ketika mencucinya. Saat makan dan memasak bisa menggunakan pelindung sehingga minyak tidak langsung ke pakaian.